wiki
This article is incomplete and waiting on someone to expand it.

Permainan-permainan iNiS

Lihat juga: osu! (disambiguasi)

Nama "osu!" serta mode permainan osu! itu sendiri berasal dari rangkaian rhythm game yang dikembangkan oleh iNiS untuk Nintendo DS pada awal tahun 2000-an. Pada awal berdirinya osu!, peppy mengembangkan osu! sebagai suatu simulator dan editor level untuk permainan-permainan iNiS. Berhubung para anggota komunitas osu! di kala itu pada umumnya juga merupakan penggemar permainan-permainan yang sama, desain beatmap-beatmap yang ada pada saat itu juga sangat dipengaruhi oleh level-level yang dibuat oleh iNiS.

Permainan-permainan iNis ini antara lain meliputi:

Elite Beat Agents

Desain kemasan untuk Elite Beat Agents

Elite Beat Agents merupakan sekuel dari Osu! Tatakae! Ouendan! yang dirilis pada tahun 2006 untuk pasar internasional. Beberapa karakter dari permainan ini pernah diangkat menjadi maskot-maskot resmi osu!, yang kenampakannya dapat dilihat pada elemen-elemen UI serta skin default yang digunakan pada masanya dahulu.