Sumber metadata utama adalah sumber untuk Artist
, Title
, dan Source
di dalam beatmap metadata yang sudah dipromosikan secara resmi oleh artis lagu atau labelnya.
Sebuah situs artis, situs label mereka, CD, dan pengunggahan resmi ke situs seperti Bandcamp, YouTube, dan SoundCloud adalah rekomendasi utama sebagai sumber resmi untuk beatmap metadata. Situs pihak ketiga seperti wiki, database (vndb, vgmdb, dan yang lainnya.), dan musik servis (Spotify, iTunes, Amazon, dan yang lainnya.) tidak selalu benar, dan tidak digunakan sebagai sumber utama.
Beatmaps bertujuan untuk mendapatkan status Ranked yang membutuhkan metadata dari sumber utama. Lihat kriteria ranking untuk peraturan lebih lanjut dan panduan mengenai beatmap metadata.