forum

IMMA (Indonesia Mapping & Modding Academy)

posted
Total Posts
336
show more
LigerZero
Langkah kedua : perika metadata

Ada beberapa website luar yang bisa kamu jadikan patokan untuk [Artist], [Title], dan lain lain. Beberapa diantaranya:
  1. vgmdb.net: untuk Video Game dan Lagu Anime/LN
  2. Touhou wiki: untuk lagu-lagu remix Touhou
  3. Vocaloid wiki: untuk lagu-lagu Vocaloid
  4. VjArmy: untuk lagu-lagu Bemani (Beatmania, DanceDanceRevolution dan lain sebagainya)
tambahan link sangat diterima, silahkan tambahkan jika dirasa perlu!

Tahap 3 : Periksa timing beatmapnya kalau sudah benar

Pasang headet atau nyalakan speaker & Lakukan Modding untuk mendeteksi hal2 yang perlu b di perbaiki menurut anda dalam beatmap tsb . sebagai tambahan :
  1. BPM Analyzers: External programs such as MixMeister help you to detect the correct BPM. Take into account that it'd only work with single-BPM songs, and it doesn't detect the correct offset.
  2. Timing Analyzer v0.32.4 by statementreply: Tool to detect an accurate BPM and Offset in most of the mp3 files. Only working for single-BPM songs!
  3. Charles445's advanced timing videotutorials: Where you can see how to time different types of songs according to their BPM.
  4. LKs' timing tutorial (Chinese):
  5. Help to add more info here!

paling kalau yang touhouwiki, ane hanya 3 DJ yang terkenal di osu untuk lagu touhou remix. dia adalah
1. ALiCE EMOTiON (REDALiCE)
2. MUZIK SERVANT
3. East New Sound

========================================================

untuk yang timing sih usahakan kalau nggak bisa menggunakan timing insting bisa juga dengan software DJ baik itu virtual DJ atau traktor DJ software
Hasbiii
ini masih hidup gak ? :'v
ada yang bisa bantu gak T_T
ane gk terlalu ngerti , spacing error ,single combo , dan lainnya :'v

coz meskipun nilai UN inggris ane 9 , tapi masih gak ngerti @@

kalau ada yang bisa bantu , terimakasih :'v
https://osu.ppy.sh/forum/t/275501/start=15

dan ane gk bisa buat diff easy :'v


terimakasih :'v
Rukaru

Nishikino- wrote:

ini masih hidup gak ? :'v
ada yang bisa bantu gak T_T
ane gk terlalu ngerti , spacing error ,single combo , dan lainnya :'v

coz meskipun nilai UN inggris ane 9 , tapi masih gak ngerti @@

kalau ada yang bisa bantu , terimakasih :'v
https://osu.ppy.sh/forum/t/275501/start=15

dan ane gk bisa buat diff easy :'v


terimakasih :'v
spacing error karena jarak antar note tidak konsisten atau mungkin terlalu jauh (biasanya diabaikan dalam tingkat kesulitan Insane). single combo aku rasa sudah jelas, hanya ada satu note dalam satu kombo. nilai UN 9? serius? hhhhh

Distance Space (sering disebut DS) bisa dilihat di bawah "Grid Snap". cara mengatur nilai DS, tekan alt+scroll up/down
kalo ga bisa buat Easy ya belajar dulu, silakan lihat map yang sudah ranked
dan, tolong perhatikan penggunaan smiley Anda.
Sky Trias

Nishikino- wrote:

coz meskipun nilai UN inggris ane 9 , tapi masih gak ngerti @@
\o/ lol \o/

Rukaru wrote:

spacing error karena jarak antar note tidak konsisten atau mungkin terlalu jauh (biasanya diabaikan dalam tingkat kesulitan Insane). single combo aku rasa sudah jelas, hanya ada satu note dalam satu kombo. nilai UN 9? serius? hhhhh

Distance Space (sering disebut DS) bisa dilihat di bawah "Grid Snap". cara mengatur nilai DS, tekan alt+scroll up/down
kalo ga bisa buat Easy ya belajar dulu, silakan lihat map yang sudah ranked
dan, tolong perhatikan penggunaan smiley Anda.
Kalo sudah di rapihkan , coba PM saya di game .
Saya usahakan mod map ini! ;)
Hasbiii

Sky Trias wrote:

Nishikino- wrote:

coz meskipun nilai UN inggris ane 9 , tapi masih gak ngerti @@
\o/ lol \o/

Rukaru wrote:

spacing error karena jarak antar note tidak konsisten atau mungkin terlalu jauh (biasanya diabaikan dalam tingkat kesulitan Insane). single combo aku rasa sudah jelas, hanya ada satu note dalam satu kombo. nilai UN 9? serius? hhhhh

Distance Space (sering disebut DS) bisa dilihat di bawah "Grid Snap". cara mengatur nilai DS, tekan alt+scroll up/down
kalo ga bisa buat Easy ya belajar dulu, silakan lihat map yang sudah ranked
dan, tolong perhatikan penggunaan smiley Anda.
Kalo sudah di rapihkan , coba PM saya di game .
Saya usahakan mod map ini! ;)
Makasih Kak Rukaru...aku emang gk bisa buat diff yg gampang :3

ampun kak :'v mod nya -Nya- belum kelar :'v tinggal yang spacing spacing error nya :'v gk tau ngebenerinnya gimana :v
wendao
THiS ToPiC So DeaD

Introduce

  • hello, gw wendao, a.k.a user hybird, player sedeng, mapping sedeng, modding sedeng, disini gw mau sharing sedikit guide (dari gw sendiri) buat ngemod beatmap :D

Prepare

  • langkah pertama? udah jelas download beatmap yang pengen dan akan kalian mod, beatmapnya bisa dari #modreqs, dari request orang / teman kalian sendiri, atau beatmap random yang kalian dapat dari Sub-Forum W.i.P dan Pending Beatmap~

nah selesai download, disinilah awal kalian akan memulai modding.


General


  • pada kategori ini, kamu bisa mengecek hal-hal peletakan objek pada beatmap (seperti halnya Ekstrinsik pada karya Novel dll.); contohnya yaitu:
  1. bitrate dari mp3 yang dipakai
  2. BPM dan offset yang digunakan
  3. Artis dan judul lagu beatmap
  4. Nama difficulty
  5. Asal lagu itu berasal (Dipakai pada sebuah game / anime / lainnya)
  6. Tags (keyword yang dapat digunakan untuk mencari beatmap tsb)
  7. Misc. Toggles
  8. Storyboard (jika ada)

    1. bitrate mp3
    pada dasarnya gampang untuk mengetahui bitrate mp3 yang dipakai, tinggal:
  9. klik Open Song Folder
  10. cari mp3 yang dipakai
  11. klik kanan dan klik Properties (Windows OS, ga tau buat OS lain hehe)
  12. (muncul pop-up Properties)
  13. klik tab Details
  14. scroll kebawah bagian Audio

    disana akan terlihat bitrate yang digunakan; jika value yang terdapat disana KURANG dari 128 kbps, atau LEBIH dari 192 kbps, maka kamu bisa santai me-reply, "mp3 is unrankable" atau semacamnya :lol:

    2. BPM dan offset yang digunakan
    untuk BPM dan offset, harap diperhatikan terlebih dahulu bitrate mp3 yang digunakan, jika bitrate mp3 yang digunakan salah (pada point 1), besar kemungkinan BPM dan offset yang kalian tawarkan akan sia-sia karena jika si mapper mengubah bitrate mp3 (dengan cara compress / mencari yang baru), sangat besar kemungkinan lead in pada lagu berbeda dari yang pertama, mengakibatkan offset yang sedikit miring.

    2.1. panduan mencari BPM dan offset
    jika kamu tidak terbiasa mencari BPM dan offset sebuah lagu ATAU kamu sudah merasa nyaman dengan offset yang digunakan, kamu bisa melewatkan bagian ini.

    jenis-jenis BPM pada sebuah beatmap dibagi menjadi 3 (Charles445's theory):
  15. Single BPM
  16. Multi BPM
  17. Various BPM

    2.1a. Single BPM
    untuk mencari single BPM (hanya ada 1 Timing points), gw saranin pake Timing Analyzer v0.32.4 oleh statementreply (link download cek di userpage dia), ketepatan BPM yang didapatkan bisa gw bilang 95%, apalagi dikasih lagu yang beat nya jelas (bukan lagu slow mellow), sisanya tinggal fix Metronome (ya mesti ngerti sendiri la Metronome apaan).

    2.1b. Multi BPM
    pada dasarnya tidak jauh berbeda dengan single BPM, hanya digunakan jika ada bagian lagu yang rasanya 'kepeleset' dari beat utama lagu itu. cara mencarinya? sama, pake Timing Analyzer oleh statementreply juga. experiment by yourself~

    2.1c. Various BPM
    diantara ketiga jenis BPM ini yang paling susah (oh jelas). BPM yang tidak konstan, sangat ribet dijelasin / diajarin (harus belajar sendiri). D':

    buat ketiga jenis BPM di atas, video dari maz Charles445 mungkin membantu~ (cek post pertama).

    3. Artis dan judul lagu beatmap
    untuk artis dan judul lagu sangat disarankan mengambil langsung dari link officialnya (misalnya untuk Aoi Eir -> http://www.aoieir.com/disco/ || Afgan Syahreza -> http://www.afganworld.com/discography/ ). Bila tidak yakin, bisa ditanyakan ke orang yang lebih berpengalaman. Bila tidak ada website aslinya, terpaksa menggunakan link cadangan, bisa iTunes, dkk.

    4. Difficulties Name
    buat hal ini bisa bertumpu pada thread ini

    5. Source
    tidak jauh berbeda dengan mencari artis dan judul lagu. Tetapi, jika kebetulan yang dipakai adalah huruf kanji, hanji, atau semacamnya, pakai saja itu, karena osu! sudah mensupport huruf-huruf sebagaimana disebutkan.

    6. Tags
    yep, keyword yang dapat digunakan untuk mencari beatmap tsb, apa saja? (tidak diharuskan)
  18. Semisalnya Source yang digunakan huruf kanji, atau hanji, di Tags bisa disertakan huruf yang sudah Di-Latin-kan.
  19. Menambahkan genre lagu tsb Yang belum di-implementasikan di website osu!, misalnya: Drum and Bass atau Breakcore
  20. Menambahkan semua nickname Guest Mapper yang berperan aktif dalam beatmap (guest diff, collab)
  21. Menambahkan nama Album lagu tsb.
  22. Menambahkan nama Album-Artist dari si Artist (misalnya Silent Spica <-> a_hisa) (case)

    7. Misc. Toggles
    ga pernah denger? yakin? Editor -> F4 (Song Setup) -> Design
    disini kamu bisa cek kenyamanan seiring bermain beatmap, misalnya:
  23. Countdown
  24. Widescreen Support (SB only)
  25. Display storyboard in front of combo fire (SB only)
  26. Display Epilepsy warning (SB only)
  27. Letterbox during breaks

    7.1. Countdown
    entah deh mau jelasin apa disini, tapi pada umumnya lagu-lagu sekarang udah ga nyaman dikasih countdown, ya kalo emang nyaman dan keren pas dipake, apa salahnya nyaranin? :)

    7.2. Widescreen Support
    ya ini toggle buat beatmap yang ber-SB, kalo ga ada SB ya seharusnya ga ada masalah di on ataupun di off, tapi lebih baik off, biar keliatan... tau deh

    7.3. Display storyboard in front of combo fire
    toggle yang udah sangat jarang dipakai, lebih baik dibiarin off

    7.4. Display Epilepsy warning
    nah, jika beatmap yang kamu mod mempunyai SB yang sangat mengganggu mata dalam artian mempunyai gerakan yang cepat / flash, sarankan untuk menyalakan fitur ini, karena bisa memacu kejang pada penderita epilepsi.

    7.5. Letterbox during breaks
    kalo keliatan bagus, ya pake, kalo ngga, ya ga usah, simpel.

    8. Storyboard
    no I don't mod storyboard, so skip~

------ Panduan dibawah ini bisa dipakai juga sebagai panduan mapping ------


Applies to all diff

  1. Perhatikan snap objek di timeline, jangan sampai salah menaruhnya (misalnya seharusnya diletakkan dengan snap divisor 1/6 ini malah 1/4). biasanya juga terpengaruh pada BPM - offset yang salah.

Easy


  • Ideal difficulty setting:
    HP: 1 - 3
    CS: 2 - 3
    AR: 2 - 3
    OD: 1 - 3

    buat ngemap easy sih pada dasarnya gampang (kebanyakan note terletak pada tick putih), jadi ngemodnya ga terlalu distress-in
  1. objek tick merah (1/2) ok-ok aja di diff Easy, tapi disarankan tidak menggunakannya terlalu berlebihan.
  2. Cek konsistensi Distance Spacing tiap objek, jangan sampai ada objek yang 'nge-jump' atau tiba-tiba berhenti.
  3. Ngecek blanket disini mungkin bisa dibilang paling efektif, apalagi slider yang lambat jadi gampang keliatannya.
  4. Perlu diinget juga Easy sangat disarankan (atau dilarang?) mempunyai Slider Multiplier didalam beatmap.

Normal


  • Ideal difficulty setting:
    HP: 2 - 5
    CS: 3
    AR: 2.5 - 5
    OD: 2 - 5

    ga jauh beda sama Easy sih, cuman ya tambahan beberapa objek 1/2 dan pengurangan slider super panjang yang biasa digunakan pada Easy (2/1 atau 3/1 atau bahkan 4/1)
  1. sebisa mungkin hindari penggunaan objek tick biru (1/4).
  2. cek konsistensi Distance Spacing juga, karena masih pada takaran "diff untuk pemula"; jadi tidak disarankan ada random jump di diff Normal.
  3. ngecek blanket juga bagus kok disini (bisa apply ke semua diff, jika diperlukan)
  4. sama seperti Easy, Normal juga sangat disarankan tidak menggunakan Slider Multiplier

Hard


  • Ideal difficulty setting:
    HP: 4 - 6
    CS: 4
    AR: 5 - 8
    OD: 5 - 6

    tingkatan lebih jauh daripada Normal, penambahan 1/2 yang signifikan dan beberapa snapping lanjutan (1/3 | 1/4 | 1/6 | 1/8)
  1. random jump boleh saja, tetapi jangan menggunakannya terlalu berlebihan
  2. jangan memberi stream 1/4 yang berlebihan, 5 circle saja cukup (tick white - white), sisanya pakai slider repeat saja~
  3. jangan menggunakan Slider Multiplier berlebihan, karena mending dipake di diff Insane~ :D

Insane


  • Ideal difficulty setting:
    HP: 6 - 8
    CS: 4 - 5
    AR: 8 - 9
    OD: 6 - 8

    Insane, artinya saja gila, jadi lebih baik ngemap / ngemod sesuai naluri, berkreasi sendiri tapi ga bikin malu~ :DDDDDD

    untuk diff lebih lanjut, ya... sebagaimana naluri kalian ngemod saja, slider jelek, komen, pattern jelek, komen, be honest~

JANGAN LUPA UNTUK MEMBACA RANK CRITERIA


---

semoga membantu~
Ciyus Miapah
akhirnya ane bisa paham ini artikel dari dulu kagak ngerti" ane artikelnya bhs. inggris xD

mantep wen! keep it up!
Hasbiii
akhirnya aku juga bisa mengerti *w* /
PatZar

LigerZero wrote:

[notice]Langkah kedua : perika metadata

Ada beberapa website luar yang bisa kamu jadikan patokan untuk [Artist], [Title], dan lain lain. Beberapa diantaranya:
  1. vgmdb.net: untuk Video Game dan Lagu Anime/LN
  2. Touhou wiki: untuk lagu-lagu remix Touhou
  3. Vocaloid wiki: untuk lagu-lagu Vocaloid
  4. VjArmy: untuk lagu-lagu Bemani (Beatmania, DanceDanceRevolution dan lain sebagainya)
tambahan link sangat diterima, silahkan tambahkan jika dirasa perlu!
Sebenarnya vgmdb.net masih kurang official buat metadata stuff, kalau bisa lngsung cari ke web animenya.
wendao
patokan =/= official link
Surono
baca baca... `L_` lalalala
CuticleThong

LigerZero wrote:

paling kalau yang touhouwiki, ane hanya 3 DJ yang terkenal di osu untuk lagu touhou remix. dia adalah
1. ALiCE EMOTiON (REDALiCE)
2. MUZIK SERVANT
3. East New Sound
ENS itu circle pak...

Dan nampaknya kalian kekurangan beberapa DJ terkenal untuk Touhou, macam si Nhato, Masayoshi Minoshima, Tatsh, Autobahn (Yuuhei Satelite), moro (kalau suka genre gabba)

and I sense MUZUK SERVUK mentioned here orz personal sih aku berasa gak sreg sama dia
danks
Di saat aku membutuhkanya......... semua menghilang :(
wendao
hmm? butuh apa? mau nanya apa?
danks

wendao wrote:

hmm? butuh apa? mau nanya apa?
Bantuan untuk timming, hit sound, dan lain-lain...
mapper baru butuh banyak bantuan mas >:(
wendao
belajar lha

kalo langsung maen bisa mapping, ya.. bakat berarti
danks
ya udah lah...

nanti kritik ya klo dah jadi
Sorarei

danks wrote:

ya udah lah...

nanti kritik ya klo dah jadi
di coba aja dulu
try24get
misi gan nanya lagi...
kira-kira bisa gak thumbnail bm diganti?
soalnya ane ada kasus upload bm buat ganti background, ternyata thumbnailnya masih background yang lama
ini screenshotnya http://osu.ppy.sh/ss/3453176
thanks buat responnya...
wendao
ke folder osu! -> data -> bt -> hapus foto itu

folder data ke hidden

anyway ga pernah kejadian, tapi dicoba dulu aja
try24get

wendao wrote:

ke folder osu! -> data -> bt -> hapus foto itu

folder data ke hidden

anyway ga pernah kejadian, tapi dicoba dulu aja
udah tpi gak berhasil, yo wes biarin aja udah. Thanks for response :)
btw pengen nanya lagi boleh?
map mania tanpa LN (slider) = unranked issue?
wendao
heh? ga tau sih

tapi jarang liat map ga ada LN juga `-`
Surono

danks wrote:

ya udah lah...

nanti kritik ya klo dah jadi
`-` kebingungan itu, keraguan itu.. ugh btw yg susah itu jadi Modder sih, Mapping bagus juga gegara Modding umumnya..
danks

Surono wrote:

danks wrote:

ya udah lah...

nanti kritik ya klo dah jadi
`-` kebingungan itu, keraguan itu.. ugh btw yg susah itu jadi Modder sih, Mapping bagus juga gegara Modding umumnya..
tapi klo mappingnya ancur kan ngemod juga jadi males, btw mz surono nanti modding map ku bisa? mode taiko only,,,

klo mau ikut GD ayo.. (itupun jika tertarik '-')
Surono

danks wrote:

tapi klo mappingnya ancur kan ngemod juga jadi males, btw mz surono nanti modding map ku bisa? mode taiko only,,,

klo mau ikut GD ayo.. (itupun jika tertarik '-')
ew nice roda berputar quote. *wew sama ja lah*

Mod, ya kalau aku paham yg kamu map *sedikit arahan*.. kalau GD ya bisa2 aja.
wendao
so this thread is dead and un-stickied

I'm fking sad
danks
tapi di hatiku Thread ini masih hidup dan sudah menempel di hatiku :oops:
Protagonists
boleh berpartisipasi sebagai mapper, gk?
salam kenal ya :D

saya mau belajar berkontribusi dalam modding terutama dalam modding pattern slider dan circle, karna memang kesukaan saya mengedit bentuk slider
sayapun ingin lebih aktif dalam forum karna msih sedikit postingan yg saya buat

jdi mohon kerjasamanya ya ;)
wendao
sure, every mapper/modder are welcomed
Davin Fortune

Runa_Hime wrote:

boleh berpartisipasi sebagai mapper, gk?
salam kenal ya :D

saya mau belajar berkontribusi dalam modding terutama dalam modding pattern slider dan circle, karna memang kesukaan saya mengedit bentuk slider
sayapun ingin lebih aktif dalam forum karna msih sedikit postingan yg saya buat

jdi mohon kerjasamanya ya ;)
Hal yang perlu kamu mulai dari sekarang adalah mencari guru(orang orang yang sudah lama dalam hal ini) baik yang kau kenal(recommended) atau yang tidak kamu kenal(kamu dapat memulainya dengan memberi salam) dan menanyakan segala sesuatu yang membuatmu bingung, karena orang tersebut tidak tau masalah kamu dan tidak menjadi KEPO dalam hal menanyakan hal yang kamu tidak ketahui

Ataupun kamu dapat terlebih dahulu mencari tau melalui https://osu.ppy.sh/wiki/Main_Page dengan melihat bagian beatmapping(saya kurang menyarankan ini karena disana kurang dapat mengajari menjadi modder/mapper yang bagus)
Oscyy
halu :<
jadi sebenernya thread ini bahas apa?
Surono
dasar kamu necro thread
Uta
owo
Annex
*grabs popcorn*
Please sign in to reply.

New reply