Salam Sejahtera
Selamat datang di Panduan osu!Editor Part 2
Di bagian sebelumnya wa sudah menjelaskan tentang cara memulai, TIMING TAB, dan DESIGN TAB. Sekarang wa akan menjelaskan tentang COMPOSE TAB, SONG SETUP, dan TIMING PANEL
Kalau begitu langsung saja kita mulai. Don~
Panduan osu!Editor Bagian 2
4. COMPOSE TAB (Shortcut Button: F1)
Kalau Timing adalah jiwa dari sebuah map, maka Compose adalah tubuhnya
Di COMPOSE TAB lah kamu menyusun seluruh objek (circle, slider, spinner) di dalam map, inilah tampilan dari COMPOSE TAB
Berikut penjelasan tentang bagian2 di Layar COMPOSE
Timeline Zone
Disini bisa dilihat objek berdasarkan waktu dan iramanya. Tekan +/- untuk memperbesar/memperkecil tampilannya
Beat Snap Divisor
Sliderbar ini mengatur pembagian di timeline. 1 ketukan dilingkupi oleh 2 garis putih. Tampilan garis pada timeline akan berubah tergantung pada Snap Divisor: garis merah untuk 1/2 ketukan, garis biru untuk 1/4 ketukan, garis kuning untuk 1/8 ketukan dan garis ungu untuk 1/3 dan 1/6 ketukan.
Garis2 tersebut akan sesuai dengan irama pada lagu apa bila Timingnya sudah tepat.
Tampilan diatas menunjukkan koordinat objek yang dipilih dan juga jaraknya dengan objek sebelum dan sesudahnya.
Fun Fact: Fitur ini terinspirasi dari requestnya VanMoNky
Break Time
Klik disini untuk menambahkan Break Time pada posisi kursor. Break Time hanya bisa ditempatkan di antara dua objek, lamanya break akan dihitung berdasarkan waktu antara kedua objek tersebut (pada umumnya hanya 1 detik). Kamu juga bisa mengatur lamanya Break Time dengan menggesernya bagian akhir dari Break Time tersebut
Timeline
Sliderbar ini menunjukkan waktu dan posisi layar editor, disini juga tempat kamu menambahkan bookmarks untuk menandai posisi tertentu. Tekan +/- untuk menambahkan/mengurangi bookmark dan tekan Reset untuk menghapus seluruh bookmark di Timeline. Tanda panah digunakan untuk berpindah antara bookmark (Shortcut Button: CTRL+Right/Left Arrow)
Indikator waktu pada map, klik disini untuk berpindah ke waktu atau objek tertentu
Tombol untuk menjalankan map Shortcut Buttonnya adalah:
- Play = SPACE / X
- Pause = SPACE / C
- Stop = Z
- Test Mode = F5
- End of map = V
- End of song = Tekan V dua kali
Playback Rate
Gunakan sliderbar ini untuk mengatur kecepatan lagu.
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
PANELS
Seperti yang terlihat di atas, ada 10 panel di dalam COMPOSE TAB, 4 panel di sebelah kiri mengatur objek dan 6 sisanya mengatur posisi dan hitsound. Wa akan menjelaskan mulai dari panel sebelah kiri
Panel Select (Shortcut Button: 1)
Panel ini digunakan apabila kamu ingin memilih atau memodif sebuah objek, untuk menghapus sebuah objek langsung saja klik kanan pada objek yg ingin di hapus. Apa bila kamu ingin menambah anchor point pada slider, caranya tinggal tekan CTRL+klik kiri pada slider (tentu saja panel ini harus tetap menyala ketika menambah kan point tersebut)
Circle Panel (Shortcut Button: 2)
Panel ini digunakan untuk menambah kan circle ke map, ketika panel ini menyala klik kiri untuk meletakkan circle dan klik kanan untuk memilih circle dengan warna dan nomor combo yang berbeda
Slider Panel (Shortcut Button: 3)
Panel untuk menambahkan slider, cara menambahkan slider adalah dengan klik kiri untuk memulai dan klik kanan untuk mengakhirinya. Untuk membuat slider dengan curve gunakan anchor point, caranya adalah dengan klik kiri ketika kamu sedang membuatnya. Sedangkan untuk membuat slider dengan bentuk zig-zag, caranya sama dengan curve hanya saja klik kiri sekali lagi di atas anchor point yang telah ada hingga berubah warna menjadi merah.
Lihat guide ini untuk mengetahui basic2 dalam membuat slider yang indah
Spinner Panel (Shortcut Button: 4)
Sama seperti namanya panel ini adalah untuk menambahkan spinner ke dalam map, klik kiri untuk memulai spinner dan klik kanan untuk mengakhirinya. Simple and Clean
New Combo (Shortcut Button: Q)
Untuk memulai objek dengan warna dan nomor combo yang baru gunakan panel ini. Bisa juga mengunakan dengan meng - klik kanan ketika sedang menggunakan panel objek
Hitsound Panel
Whistle (Shortcut Button: W)
Finish (Shortcut Button: E)
Clap (Shortcut Button: R)
Ketiga panel diatas adalah panel Hitsound, cara menambahkan hitsound ke objek sangat mudah, tinggal pilih objeknya dan nyalakan panel Hitsound sesuai seleramu. Harap diperhatikan untuk slider, dalam 1 slider ada 3 bagian yang bisa di beri hitsound. Bagian2 tersebut adalah slider start, slider slide, dan slider end.
Untuk memberikan hitsound langsung keseluruh bagian, tinggal select slidernya dan tambahkan hitsoundnya, sedangkan untuk memberikan masing2 bagian hitsound yang berbeda, klik 2 kali pada bagian yang kamu ingin beri hitsound yang berbeda sampai warna selection berubah ke merah, berikan hitsound dan DON jadi deh~
Grid Snap (Shortcut Button: T)
Ketika panel ini menyala seluruh objek akan di snap ke grid secara otomatis. Tahan SHIFT untuk me non-aktifkan Grid Snap untuk sementara dan tahan SHIFT + CTRL untuk me non-aktifkan angle Grid Snap.
Distance Snap (Shortcut Button: Y)
Jarak antara objek (kecuali spinner) akan di atur berdasarkan perbedaan ritme. Tahan ALT untuk di non-aktifkan sementara. Jarak Distance Snap bisa ditambah atau dikurangi dengan menahan ALT + Mousewheel atau dengan langsung mengatur di bagian atas kanan layar editor
Lock Notes (Shortcut Button: L)
Mengunci posisi objek di layar editor dan di Timeline, ketika panel ini menyala seluruh objek tidak bisa dirubah posisinya tapi masih tetap bisa di berikan hitsound.
Bagian selanjutnya adalah SONG SETUP, di bagian tersebut kamu mengatur bermacam2 hal di dalam map
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
5. SONG SETUP (Shortcut Button: F4)
Di bagian pertama sudah dijelaskan sedikit di bagian pertama, sekarang wa akan memjelaskan secara detail
Ada 6 tab pada SONG SETUP pertama adalah General Tab
Informasi tentang nama artis, nama lagu, nama difficulty, dll ada di tab ini. Nama difficulty tidak terbatas pada Easy, Normal, Hard, dan Insane saja, kamu bisa menulis nama difficulty sesukamu. Untuk source dan tag, nama album tidak ditulis di source tapi di tags. Source adalah tempat nama acara, anime, atau game dimana lagu tersebut di gunakan.
Difficulty Tab tempat kamu menentukan seberapa sulit map ini. Penjelasan masing2 slider bar adalah sebagai berikut:
- HP Drain Rate: mengatur seberapa banyak berkurang atau menambahnya HP sepanjang lagu
- Circle Size: mengatur besar kecilnya ukuran objek (kecuali spinner)
- Approach Rate: mengatur seberapa cepat objek muncul di layar
- Overall Difficulty: mengatur akurasi dalam menekan objek dan tingkat kesulitan spinner
Di Audio Tab, kamu mengatur volume dari objek di dalam map. Pilihlah antara Normal atau Soft untuk macam2 suara bagi objek. Sliderbar di bawah adalah untuk menambahkan waktu di awal map. Default Hitsound setting hanya berlaku untuk Offset paling awal, jadi apabila ada banyak timing section di dalam map maka tidak akan berpengaruh banyak, lebih jelasnya lagi di Timing Panel.
Kamu bisa memilih warna objek sesuai dengan selera di Color Tab ini. Selain untuk warna pada objek, di box paling bawah kamu bisa memilih warna untuk background
Di tab ini kamu memilih untuk menggunakan hitungan mundur atau tidak, hitungan mundur hanya bisa ditambahkan kalau ada waktu yang cukup sebelum map mulai. Tambah/kurangi Countdown Offset jika Countdownya terasa tidak sesuai dengan irama lagu. Pada bagian Misc. Toggles, adalah untuk mengatur macam2 fitur didalam map seperti:
- Letterbox during breaks: memberikan block hitam di atas dan dibawah layar
- Display storyboard in front of combo fire: SB elements akan di berada diatas combo fire
- Display epilepsy warning (storyboard has quick strobing): Menunjukan peringatan bahwa SB di map sangat berbahaya bagi penderita epilepsi
- Skinning: Skin akan di set secara otomatis ketika map dimainkan, skin yang bisa dipilih hanya skin yang ada di folder osu!mu
Di bagian Advance kamu bisa memilih mode permainan untuk map. Pilih Taiko atau CTB apabila map dibuat khusus untuk kedua mode tersebut dan pilih All apabila map dibuat untuk osu! standard
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
6.TIMING PANEL (Shortcut Button: F6)
OK lanjut ke bagian selanjutnya yaitu TIMING SETUP PANEL (Shortcut Button: F6)
Terdapat 3 tab dalam TIMING SETUP PANEL ini salah satunya seperti yang terlihat di atas adalah Timing Tab
Timing tab pada intinya sama dengan yang dijelaskan sebelumnya, yaitu tempat menentukan BPM & OFFSET sebuah lagu. Di sini kamu bisa menentukannya dengan lebih spesifik. Fitur lain yang ada di Timing tab ini adalah menambahkan Timing section kedalam map. Ada 2 Timing section yang bisa kamu tambahkan, Inherited timing section (garis hijau) dan Uninherited timing section (garis merah)
Inherited Timing Section mengatur kecepatan slider, volume hitsound, dan jenis hitsound yang dipakai (normal, soft, atau costum). Klik pada icon add untuk menambah Timing section pada posisi saat ini dan pilih delete untuk menghapusnya.
Untuk memilih kecepatan slider, tinggal di klik pilihan kecepatan yang ada di kolom seperti di bawah ini
Pilih "Custom" apabila kamu ingin menggunakan kecepatan slider yang lain. Kecepatan min adalah 0.5 dan max adalah 2.0
Uninherited Timing Section hampir sama dengan Inherited timing section, perbedaannya adalah pada Timing section ini kamu bisa juga merubah BPM & OFFSETnya
Di kolom Time Signature seperti di atas, kamu bisa memilih jumlah ketukan pada metronome. Secara default, akan di set ke 4/4, pilihlah yang sesuai dengan irama lagu. Time signature hanya bisa diset ke Uninherited Timing Section
Dikolom yang satu ini mengatur objek agar ter-SNAP pada timeline atau beat divisor. Pilih "Scale to new timing" untuk perubahan apabila timingnya sudah hampir betul dan pilih "Snap to new timing" apabila timingnya salah besar. Pada box Recalculate slider lengths, ukuran slider secara otomatis akan ditambah atau dikurangi berdasarkan perubahan BPM/Beat Snap Divisor
Audio Tab
Tab ini mengatur jenis hitsound yang ingin dipakai (Normal/Soft/Costum)
Untuk menggunakan Costum hitsound, pertama2 kamu harus memindahkan file hitsound yang ingin digunakan ke dalam folder map. Kemudian ubah nama file kedalam format seperti ini:
normal/soft-hit*(normal/clap/whistle/finish)*2 (khusus untuk Custom Override 2)
contoh: normal-hitclap, soft-hitwhistle, normal-hitnormal2, soft-hitfinish2, etc
Langkah selanjutnya adalah menaruh Inherited Timing Section ditempat yang kamu inginkan kemudian cek box Normal/Soft dan "Custom Override 1"/"Custom Override 2. Kamu hanya bisa menggunakan 1 Custom Override pada 1 timing section
Timing Section yang menggunakan Costum hitsound akan ada tulisan "N:C1"/"S:C2". Arti dari huruf tersebut adalah Timing Section menggunakan Custom Override 1 dengan sample set normal. Sama halnya dengan S:C2, artinya adalah Timing Section menggunakan Custom Override 2 dengan sample set soft
Style Tab
Memberikan pancuran bintang dari kedua sisi layar dan cahaya kelap-kelip pada object. Biasa digunakan pada bagian chorus lagu.
Satu hal yang harus diperhatikan dalam menggunakan kiai time adalah jangan gunakan kiai hanya untuk pancuran bintangnya saja terlebih lagi bila di gunakan secara beruntun
Timing Section yang mengunakan kiai akan ada tanda bintang
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Bersumbang~
Selamat datang di Panduan osu!Editor Part 2
Di bagian sebelumnya wa sudah menjelaskan tentang cara memulai, TIMING TAB, dan DESIGN TAB. Sekarang wa akan menjelaskan tentang COMPOSE TAB, SONG SETUP, dan TIMING PANEL
Kalau begitu langsung saja kita mulai. Don~
Panduan osu!Editor Bagian 2
4. COMPOSE TAB (Shortcut Button: F1)
Kalau Timing adalah jiwa dari sebuah map, maka Compose adalah tubuhnya
Di COMPOSE TAB lah kamu menyusun seluruh objek (circle, slider, spinner) di dalam map, inilah tampilan dari COMPOSE TAB
Berikut penjelasan tentang bagian2 di Layar COMPOSE
Timeline Zone
Disini bisa dilihat objek berdasarkan waktu dan iramanya. Tekan +/- untuk memperbesar/memperkecil tampilannya
Beat Snap Divisor
Sliderbar ini mengatur pembagian di timeline. 1 ketukan dilingkupi oleh 2 garis putih. Tampilan garis pada timeline akan berubah tergantung pada Snap Divisor: garis merah untuk 1/2 ketukan, garis biru untuk 1/4 ketukan, garis kuning untuk 1/8 ketukan dan garis ungu untuk 1/3 dan 1/6 ketukan.
Garis2 tersebut akan sesuai dengan irama pada lagu apa bila Timingnya sudah tepat.
Tampilan diatas menunjukkan koordinat objek yang dipilih dan juga jaraknya dengan objek sebelum dan sesudahnya.
Fun Fact: Fitur ini terinspirasi dari requestnya VanMoNky
Break Time
Klik disini untuk menambahkan Break Time pada posisi kursor. Break Time hanya bisa ditempatkan di antara dua objek, lamanya break akan dihitung berdasarkan waktu antara kedua objek tersebut (pada umumnya hanya 1 detik). Kamu juga bisa mengatur lamanya Break Time dengan menggesernya bagian akhir dari Break Time tersebut
Timeline
Sliderbar ini menunjukkan waktu dan posisi layar editor, disini juga tempat kamu menambahkan bookmarks untuk menandai posisi tertentu. Tekan +/- untuk menambahkan/mengurangi bookmark dan tekan Reset untuk menghapus seluruh bookmark di Timeline. Tanda panah digunakan untuk berpindah antara bookmark (Shortcut Button: CTRL+Right/Left Arrow)
Indikator waktu pada map, klik disini untuk berpindah ke waktu atau objek tertentu
Tombol untuk menjalankan map Shortcut Buttonnya adalah:
- Play = SPACE / X
- Pause = SPACE / C
- Stop = Z
- Test Mode = F5
- End of map = V
- End of song = Tekan V dua kali
Playback Rate
Gunakan sliderbar ini untuk mengatur kecepatan lagu.
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
PANELS
Seperti yang terlihat di atas, ada 10 panel di dalam COMPOSE TAB, 4 panel di sebelah kiri mengatur objek dan 6 sisanya mengatur posisi dan hitsound. Wa akan menjelaskan mulai dari panel sebelah kiri
Panel Select (Shortcut Button: 1)
Panel ini digunakan apabila kamu ingin memilih atau memodif sebuah objek, untuk menghapus sebuah objek langsung saja klik kanan pada objek yg ingin di hapus. Apa bila kamu ingin menambah anchor point pada slider, caranya tinggal tekan CTRL+klik kiri pada slider (tentu saja panel ini harus tetap menyala ketika menambah kan point tersebut)
Circle Panel (Shortcut Button: 2)
Panel ini digunakan untuk menambah kan circle ke map, ketika panel ini menyala klik kiri untuk meletakkan circle dan klik kanan untuk memilih circle dengan warna dan nomor combo yang berbeda
Slider Panel (Shortcut Button: 3)
Panel untuk menambahkan slider, cara menambahkan slider adalah dengan klik kiri untuk memulai dan klik kanan untuk mengakhirinya. Untuk membuat slider dengan curve gunakan anchor point, caranya adalah dengan klik kiri ketika kamu sedang membuatnya. Sedangkan untuk membuat slider dengan bentuk zig-zag, caranya sama dengan curve hanya saja klik kiri sekali lagi di atas anchor point yang telah ada hingga berubah warna menjadi merah.
Lihat guide ini untuk mengetahui basic2 dalam membuat slider yang indah
Spinner Panel (Shortcut Button: 4)
Sama seperti namanya panel ini adalah untuk menambahkan spinner ke dalam map, klik kiri untuk memulai spinner dan klik kanan untuk mengakhirinya. Simple and Clean
New Combo (Shortcut Button: Q)
Untuk memulai objek dengan warna dan nomor combo yang baru gunakan panel ini. Bisa juga mengunakan dengan meng - klik kanan ketika sedang menggunakan panel objek
Hitsound Panel
Whistle (Shortcut Button: W)
Finish (Shortcut Button: E)
Clap (Shortcut Button: R)
Ketiga panel diatas adalah panel Hitsound, cara menambahkan hitsound ke objek sangat mudah, tinggal pilih objeknya dan nyalakan panel Hitsound sesuai seleramu. Harap diperhatikan untuk slider, dalam 1 slider ada 3 bagian yang bisa di beri hitsound. Bagian2 tersebut adalah slider start, slider slide, dan slider end.
Untuk memberikan hitsound langsung keseluruh bagian, tinggal select slidernya dan tambahkan hitsoundnya, sedangkan untuk memberikan masing2 bagian hitsound yang berbeda, klik 2 kali pada bagian yang kamu ingin beri hitsound yang berbeda sampai warna selection berubah ke merah, berikan hitsound dan DON jadi deh~
Grid Snap (Shortcut Button: T)
Ketika panel ini menyala seluruh objek akan di snap ke grid secara otomatis. Tahan SHIFT untuk me non-aktifkan Grid Snap untuk sementara dan tahan SHIFT + CTRL untuk me non-aktifkan angle Grid Snap.
Distance Snap (Shortcut Button: Y)
Jarak antara objek (kecuali spinner) akan di atur berdasarkan perbedaan ritme. Tahan ALT untuk di non-aktifkan sementara. Jarak Distance Snap bisa ditambah atau dikurangi dengan menahan ALT + Mousewheel atau dengan langsung mengatur di bagian atas kanan layar editor
Lock Notes (Shortcut Button: L)
Mengunci posisi objek di layar editor dan di Timeline, ketika panel ini menyala seluruh objek tidak bisa dirubah posisinya tapi masih tetap bisa di berikan hitsound.
Bagian selanjutnya adalah SONG SETUP, di bagian tersebut kamu mengatur bermacam2 hal di dalam map
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
5. SONG SETUP (Shortcut Button: F4)
Di bagian pertama sudah dijelaskan sedikit di bagian pertama, sekarang wa akan memjelaskan secara detail
Ada 6 tab pada SONG SETUP pertama adalah General Tab
Informasi tentang nama artis, nama lagu, nama difficulty, dll ada di tab ini. Nama difficulty tidak terbatas pada Easy, Normal, Hard, dan Insane saja, kamu bisa menulis nama difficulty sesukamu. Untuk source dan tag, nama album tidak ditulis di source tapi di tags. Source adalah tempat nama acara, anime, atau game dimana lagu tersebut di gunakan.
Difficulty Tab tempat kamu menentukan seberapa sulit map ini. Penjelasan masing2 slider bar adalah sebagai berikut:
- HP Drain Rate: mengatur seberapa banyak berkurang atau menambahnya HP sepanjang lagu
- Circle Size: mengatur besar kecilnya ukuran objek (kecuali spinner)
- Approach Rate: mengatur seberapa cepat objek muncul di layar
- Overall Difficulty: mengatur akurasi dalam menekan objek dan tingkat kesulitan spinner
Di Audio Tab, kamu mengatur volume dari objek di dalam map. Pilihlah antara Normal atau Soft untuk macam2 suara bagi objek. Sliderbar di bawah adalah untuk menambahkan waktu di awal map. Default Hitsound setting hanya berlaku untuk Offset paling awal, jadi apabila ada banyak timing section di dalam map maka tidak akan berpengaruh banyak, lebih jelasnya lagi di Timing Panel.
Kamu bisa memilih warna objek sesuai dengan selera di Color Tab ini. Selain untuk warna pada objek, di box paling bawah kamu bisa memilih warna untuk background
Di tab ini kamu memilih untuk menggunakan hitungan mundur atau tidak, hitungan mundur hanya bisa ditambahkan kalau ada waktu yang cukup sebelum map mulai. Tambah/kurangi Countdown Offset jika Countdownya terasa tidak sesuai dengan irama lagu. Pada bagian Misc. Toggles, adalah untuk mengatur macam2 fitur didalam map seperti:
- Letterbox during breaks: memberikan block hitam di atas dan dibawah layar
- Display storyboard in front of combo fire: SB elements akan di berada diatas combo fire
- Display epilepsy warning (storyboard has quick strobing): Menunjukan peringatan bahwa SB di map sangat berbahaya bagi penderita epilepsi
- Skinning: Skin akan di set secara otomatis ketika map dimainkan, skin yang bisa dipilih hanya skin yang ada di folder osu!mu
Di bagian Advance kamu bisa memilih mode permainan untuk map. Pilih Taiko atau CTB apabila map dibuat khusus untuk kedua mode tersebut dan pilih All apabila map dibuat untuk osu! standard
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
6.TIMING PANEL (Shortcut Button: F6)
OK lanjut ke bagian selanjutnya yaitu TIMING SETUP PANEL (Shortcut Button: F6)
Terdapat 3 tab dalam TIMING SETUP PANEL ini salah satunya seperti yang terlihat di atas adalah Timing Tab
Timing tab pada intinya sama dengan yang dijelaskan sebelumnya, yaitu tempat menentukan BPM & OFFSET sebuah lagu. Di sini kamu bisa menentukannya dengan lebih spesifik. Fitur lain yang ada di Timing tab ini adalah menambahkan Timing section kedalam map. Ada 2 Timing section yang bisa kamu tambahkan, Inherited timing section (garis hijau) dan Uninherited timing section (garis merah)
Inherited Timing Section mengatur kecepatan slider, volume hitsound, dan jenis hitsound yang dipakai (normal, soft, atau costum). Klik pada icon add untuk menambah Timing section pada posisi saat ini dan pilih delete untuk menghapusnya.
Untuk memilih kecepatan slider, tinggal di klik pilihan kecepatan yang ada di kolom seperti di bawah ini
Pilih "Custom" apabila kamu ingin menggunakan kecepatan slider yang lain. Kecepatan min adalah 0.5 dan max adalah 2.0
Uninherited Timing Section hampir sama dengan Inherited timing section, perbedaannya adalah pada Timing section ini kamu bisa juga merubah BPM & OFFSETnya
Di kolom Time Signature seperti di atas, kamu bisa memilih jumlah ketukan pada metronome. Secara default, akan di set ke 4/4, pilihlah yang sesuai dengan irama lagu. Time signature hanya bisa diset ke Uninherited Timing Section
Dikolom yang satu ini mengatur objek agar ter-SNAP pada timeline atau beat divisor. Pilih "Scale to new timing" untuk perubahan apabila timingnya sudah hampir betul dan pilih "Snap to new timing" apabila timingnya salah besar. Pada box Recalculate slider lengths, ukuran slider secara otomatis akan ditambah atau dikurangi berdasarkan perubahan BPM/Beat Snap Divisor
Audio Tab
Tab ini mengatur jenis hitsound yang ingin dipakai (Normal/Soft/Costum)
Untuk menggunakan Costum hitsound, pertama2 kamu harus memindahkan file hitsound yang ingin digunakan ke dalam folder map. Kemudian ubah nama file kedalam format seperti ini:
normal/soft-hit*(normal/clap/whistle/finish)*2 (khusus untuk Custom Override 2)
contoh: normal-hitclap, soft-hitwhistle, normal-hitnormal2, soft-hitfinish2, etc
Langkah selanjutnya adalah menaruh Inherited Timing Section ditempat yang kamu inginkan kemudian cek box Normal/Soft dan "Custom Override 1"/"Custom Override 2. Kamu hanya bisa menggunakan 1 Custom Override pada 1 timing section
Timing Section yang menggunakan Costum hitsound akan ada tulisan "N:C1"/"S:C2". Arti dari huruf tersebut adalah Timing Section menggunakan Custom Override 1 dengan sample set normal. Sama halnya dengan S:C2, artinya adalah Timing Section menggunakan Custom Override 2 dengan sample set soft
Style Tab
Memberikan pancuran bintang dari kedua sisi layar dan cahaya kelap-kelip pada object. Biasa digunakan pada bagian chorus lagu.
Satu hal yang harus diperhatikan dalam menggunakan kiai time adalah jangan gunakan kiai hanya untuk pancuran bintangnya saja terlebih lagi bila di gunakan secara beruntun
Timing Section yang mengunakan kiai akan ada tanda bintang
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Bersumbang~