forum

TICO 2016 - Concluded : steven1 wins!

posted
Total Posts
60
Topic Starter
Senritsu


Selamat datang di thread resmi Taiko Indonesia Championship Online 2016!


List peserta dapat dilihat di sini


Pendaftaran
SPOILER
  1. Target peserta adalah 16 peserta
  2. Minimal playcount pendaftar adalah 4000 atau pp di atas 4500
  3. Jika persyaratan sudah dipenuhi, dapat mendaftar dengan mengirimkan PM kepada Senritsu, dengan format sebagai berikut :
    Username : Kazuyo
    Link profile : https://osu.ppy.sh/u/1830361
    Facebook : Link FB
  4. Pendaftaran akan ditutup apabila kuota peserta telah terpenuhi

Peraturan Pertandingan
SPOILER
  1. Turnamen ini merupakan turnamen eliminasi tunggal yang dilaksanakan dengan format single elimination
  2. Peserta dipersilahkan untuk menentukan waktu bertanding dalam jangka waktu yang ditentukan setiap fase.
    1. Rentang waktu yang disediakan adalah hari Jumat s/d Minggu, dengan waktu antara 15.00 - 21.00 WIB
  3. Peserta akan diinvite multiplayer 15 menit sebelum pertandingan dimulai.
  4. Jika peserta tidak ada maka waktu pertandingan akan diundur maksimal 10 menit.
  5. Jika wasit atau staff terkait tidak ada/offline, maka pertandingan akan diundur.
  6. Jika peserta mengalami permasalahan jaringan (Disconnect) maka akan dihitung sebagai failed.
    1. Bila lagu sudah berjalan 3/4 dan ada player yang disconnect (DC), maka pertandingan akan terus dilanjutkan.
    2. Bila lagu belum sampai 3/4 dan ada player yang disconnect (DC), maka map akan diulang.
  7. Jika peserta mengalami permasalahan atau disconnect ditengah match maka pertandingan akan diberhentikan sementara maksimal 15 menit
  8. Jika ada permasalahan didalam match, maka staff refree akan membuat keputusan mutlak.
    1. Jika permasalahan tidak dapat diselesaikan oleh referee, maka Tournament Manager akan turun tangan.
  9. Diharapkan untuk respect dan bersikap sopan ketika bertanding. Segala penalty akan diberikan jika ada yang melanggar.
    1. Jika peserta memancing perkelahian dengan peserta lain akan direport ke staff osu! dan diblacklist untuk turnamen yang berikutnya.
    2. Penggunan cheat akan dilaporkan ke staff osu! dan diblacklist untuk turnamen-turnamen selanjutnya.
    3. Peserta yang akunnya dimainkan pemain lain akan langsung diblacklist untuk turnamen-turnament selanjutnya, baik pemegang akun maupun yang memainkan akunnya.
    4. Peraturan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu
    5. Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat

Pemilihan Map
SPOILER
  1. Round of 16 dan Quarter Final
    1. Map pool dalam satu ronde memiliki total 10 map terdiri dari 3 map no mod, 2 map HardRock, 2 map DoubleTime, dan 2 map Hidden (+1 Tie Break)
    2. Tidak semua map dalam map pool bersifat ranked
    3. Setiap peserta akan diberikan kesempatan memilih map dua kali atau lebih, hingga tiga kemenangan pertama telah dicapai oleh salah satu peserta
      1. Tiebreak akan dilaksanakan apabila kedua peserta meraih 2 kemenangan
    4. Setiap peserta akan melakukan "!roll' untuk menentukan siapa yang dapat memilih beatmap pertama.
      1. Pemain dengan hasil !roll terendah akan diberikan kesempatan pertama untuk mem-ban satu map dari mappool, dengan map yang di-ban tersebut tidak akan dapat dipilih sepanjang pertandingan - proses ini kemudian dilanjutkan oleh pemain selanjutnya.
      2. Pemain dengan hasil !roll terendah akan diberikan kesempatan untuk memilih map warm-up
      3. Pemain dengan hasil !roll tertinggi akan diberikan kesempatan memilih map pertama
  1. Semi Final dan Final
    1. Map pool dalam satu ronde memiliki total 14 map terdiri dari 4 map no mod, 3 map HardRock, 3 map DoubleTime, dan 3 map Hidden (+1 Tie Break)
    2. Tidak semua map dalam map pool bersifat ranked
    3. Setiap peserta akan diberikan kesempatan memilih map dua kali atau lebih, hingga empat (Semi Final) dan lima (Final) kemenangan pertama telah dicapai oleh salah satu peserta
      1. Tiebreak akan dilaksanakan apabila kedua peserta meraih tiga (Semi Final) atau empat (Final) kemenangan
    4. Setiap peserta akan melakukan "!roll' untuk menentukan siapa yang dapat memilih beatmap pertama.
      1. Pemain dengan hasil !roll terendah akan diberikan kesempatan pertama untuk mem-ban satu map dari mappool, dengan map yang di-ban tersebut tidak akan dapat dipilih sepanjang pertandingan - proses ini kemudian dilanjutkan oleh pemain selanjutnya.
      2. Pemain dengan hasil !roll terendah akan diberikan kesempatan untuk memilih map warm-up
      3. Pemain dengan hasil !roll tertinggi akan diberikan kesempatan memilih map pertama

Jadwal Pertandingan
SPOILER
  1. Pendaftaran : 19 September - 26 September
  2. Round of 16 : 7 Oktober - 9 Oktober
  3. Quarterfinal : 14 Oktober - 16 Oktober
  4. Semifinal : 21 Oktober - 23 Oktober
  5. Final : 28 Oktober - 30 Oktober
  6. Jadwal dapat berubah sewaktu waktu

Staff
SPOILER
  1. Tournament Manager :
    1. Kazuyo
    2. Senritsu
  2. Map Selector :
    1. Senritsu
  3. Referee :
    1. GSculerlor-
    2. Kayano-
    3. nya10
    4. Valskiel

Hadiah
SPOILER
  1. Juara 1 : suptag 3 bulan
  2. Juara 2 : suptag 2 bulan
  3. Juara 3 : suptag 1 bulan

    1. Donatur
      1. Kazuyo
      2. THS
      3. Yukaa-
      4. Java Team
      5. -[ Dumpling ]-
  4. Hadiah dapat berubah sewaktu waktu.
Topic Starter
Senritsu

Hasil akhir pertandingan



Juara 1 : steven 1
Juara 2 : _Destroyer_
Juara 3 : Saiko189

Selamat kepada para pemenang!
Netamaru

Bracket


Bracket TICO 2016 dapat dilihat pada tautan dibawah

Klik Disini

Jadwal Pertandingan


Jadwal Pertandingan TICO 2016 dapat dilihat pada tautan dibawah

Klik Disini

Mappool


Mappool Round of 16 dapat dilihat pada tautan dibawah

Klik Disini

Mappool pack Round of 16 dapat diunduh pada tautan dibawah

Klik Disini
Credit : [R]

Mappool Quarter Final dapat dilihat pada tautan dibawah

Klik Disini

Mappool pack Quarter Final dapat diunduh pada tautan dibawah

Klik Disini
Credit : LigerZero

Mappool Semi Final dapat dilihat pada tautan dibawah

Klik Disini

Mappool pack Semi Final dapat diunduh pada tautan dibawah
Klik Disini
Credit : Senritsu

Mappool Final dapat dilihat pada tautan dibawah

Klik Disini

Mappool pack Final dapat diunduh pada tautan dibawah
Klik Disini
Credit : Senritsu
Shurelia
itu DC sebelum Hit pertama terlalu berlebihan menurut saya. Coba kasih waktu 10-20 detik saat match dimulai agar lebih keliatan "baik"
LigerZero
GL lah jika kuotanya terpenuhi.....

ronde 16 mulainya ditanggal ultah saya
Valskiel
Bedug bedugnya gan

nungguin mappool buat belajar tekos
nya10
Best of luck ~
troke
Wih ada taiko championsip
goodluck buat tourneynya
berharap ikut, tapi kaga bisa maen taiko
Surono
main udah ga lancar seperti tahun lalu, apa lagi main standing sama 16 player *snifff*
Alwaysyukaz
Gotta Join dis one :D
PatZar
lol
ExMono
ngikut ah, biar gagal di awal tanding :U kakawkawkawk
Surono

ExMono wrote:

ngikut ah, biar gagal di awal tanding :U kakawkawkawk
menuhi slot biar yg pro ga kbnykn masuk? ayylmao diriku ingin msk dan sengaja gagal. biar ada yg dpt kesempatan menang kekek

me already bekom trash user ww
Saturnalize
semoga bukan wacana kek lomba sebelah
Volta
wow, good luck for the tourney!
Topic Starter
Senritsu
Peraturan mengenai player yang disconnect direvisi jadi menurut TICO tahun-tahun lalu.

Dan pendaftaran sudah dibuka, silahkan mendaftar dengan mengikuti format yang sudah disediakan
Perlu diingat bahwa apabila kuota sudah terpenuhi (16 orang), maka pendaftaran akan ditutup lebih awal.
Dreamless-
gl tourney nya
GSculerlor-
Good luck buat semua
CZ2267
wdw mantap ada tico lagi, ane ikut kagak yah??? ANE UDAH TERLALU SEPUH BUAT KOMPETISI KEK GINI LAGI LOL :v
btw buat panitia jangan terlalu gabut yah kayak tico tahun2 sebelumnya
kururuminoah
username : -Chiyorin-
osu link : https://osu.ppy.sh/u/5164134
facebook : https://www.facebook.com/bukanatung
sekian
PatZar

-Chiyorin- wrote:

username : -Chiyorin-
osu link : https://osu.ppy.sh/u/5164134
facebook : https://www.facebook.com/bukanatung
sekian
/bukanatung KWKWKWKWKW
Koucha-
Ikut gak yah...
kouzuki_karen
just noticed the banner bg image ww

good luck with it ~ i'm not Indo
Lovelyattack

CZ2267 wrote:

wdw mantap ada tico lagi, ane ikut kagak yah??? ANE UDAH TERLALU SEPUH BUAT KOMPETISI KEK GINI LAGI LOL :v
btw buat panitia jangan terlalu gabut yah kayak tico tahun2 sebelumnya
ikut aja... kita ketemuan lagi tanding seperti 3 tahun lalu
Topic Starter
Senritsu
Pendaftaran ditutup! Terima kasih atas partisipasinya :D

Mappool akan segera dipost, jadi silahkan pantau thread ini secara berkala.
Koucha-
Gl beb Shirai- <3 :*
Valskiel
GL buat semua peserta :D
CZ2267

SE_LovelySoul wrote:

ikut aja... kita ketemuan lagi tanding seperti 3 tahun lalu
too bad mate, semester awal kuliah lumayan ketat jadwalnya
lagipula gw lagi rencana jadi ilustrator :^)
Netamaru

Bracket Taiko Indonesia Championship Online 2016


Untuk bracket TICO 2016 bisa di lihat pada tautan dibawah ini
http://challonge.com/TICO2016


*Bracket sudah murni random dari challonge dan tidak dapat di ubah
Nishizumi
gl for participants :)
Exaria-sama
gl buat yg bertanding, ATC mana ATC
Topic Starter
Senritsu
Dikarenakan ada beberapa pihak yang menginginkan untuk mengikuti pertandingan, maka pendaftaran dibuka kembali, dan kuota diperbesar menjadi 24 peserta. Apabila sampai pada tanggal 2 Oktober kuota tidak terpenuhi, maka jadwal akan berjalan seperti yang sudah dituliskan.

Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan, dan bagi para pemain yang ingin mendaftar dipersilahkan untuk mengikuti prosedur yang sudah dituliskan. :D
Netamaru
timeleap balik ke sept lagi
show more
Please sign in to reply.

New reply